KAJIAN KARAKTERISTIK KEWIRAUSAHAAN TERHADAP KEBERHASILAN USAHA UKM (Studi Kasus Sentra Industri Konveksi Dusun Mlangi dan Sawahan Nogotirto Gamping Sleman Yogyakarta)

Maisaroh Maisaroh

Abstract


Semakin pesatnya perkembangan UMKM di bidang industri konveksi baik di wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah, tentu saja berdampak pada tingkat persaingan yang ketat di pasar konveksi. Oleh karena itu setiap UMKM harus memiliki kinerja yang unggul untuk bisa berkembang dan bertahan di pasar industri. Tidak terkecuali UMKM sentra industri dusun Mlangi, untuk dapat memenangkan persaingan, harus meningkatkan kualitas manajemen dan operasionalnya secara lebih baik. Kinerja yang unggul biasanya akan berdampak pada keberhasilan usaha dari UMKM yang bersangkutan. Keberhasilan usaha tentu saja  diukur berdasarkan kelangsungan hidup, laba, laba atas investasi, pertumbuhan penjualan, jumlah pekerja, kebahagiaan, reputasi, dan sebagainya (Islam, Keawchana dan Yusuf, 2011).


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.